Makanan Khas Gorontalo – Gorontalo adalah salah satu Provinsi di Sulawesi yang diresmikan pad tahun 2000. Memiliki Ibukota bernama Gorontalo atau dikenal juga dengan sebutan Hulontalo serta julukan Kota Serambi Madinah, Gorontalo memiliki kekayaan budaya yang menarik. Salah satunya adalah kekayaan kuliner tradisional Gorontalo.
Dengan bumbu-bumbu khas dan bahan-bahan yang ada di daratan Gorontalo, makanan khas Gorontalo tentu memiliki cita rasa yang wajib Toppers jelajahi. Yuk, cari tahu lebih banyak mengenai makanan tradisional asal Gorontalo yang populer berikut:
1. Binte Buluhuta
Gorontalo merupakan salah satu daerah penghasil Jagung di Nusantara. Tak heran banyak panganan asal Gorontalo yang menggunakan jagung sebagai bahan utamanya, seperti Binte Buluhuta
Binte Buluhuta sendiri memiliki arti jagung yang disiram. Makanan khas Gorontalo ini dibuat dari parutan jagung yang dicampur parutan kelapa, udang, potongan ikan cakalang dan disirami dengan kuah rempah yang gurih.
Dilengkapi daun bawang, tomat, kemangi, cabai, dan segarnya air perasan jeruk lemon, tak hanya lezat kuliner khas Gorontalo ini juga bisa mengenyangkan perut.
2. Tili Aya
Kuliner tradisional Gorontalo satu ini merupakan panganan wajib saat sahur pertama di bulan Puasa. Terbuat dari gula merah yang diolah dengan telur dan santan kelapa, Tili Aya memiliki cita rasa yang manis dan mampu mengganjal perut.
3. Sate Tuna Gorontalo
Jika umumnya sate disajikan menggunakan daging kambing ataupun ayam, di daerah yang memang kaya akan hasil laut ini justru menggunakan daging ikan tuna sebagai bahan utamanya.
Dengan tekstur lembut dari ikan tuna dan bumbu yang meresap, sate tuna khas Gorontalo sangat pas disantap bersama nasi hangat dan juga pedasnya sambal.
4. Ayam Iloni
Ayam Iloni bisa dibilang merupakan ayam bakar tradisional khas Gorontalo. yang membedakannya adalah kekayaan bumbu rempah seperti bawang merah, bawang putih, kunyit, kemiri, dan rempah lainnya yang membuat rasa dari kuliner khas Gorontalo ini sangat kaya. Pasangan pas untuk sepiring nasi putih hangat dan lalapan segar.
5. Kue Sabongi
Jika berjalan-jalan ke pasar atau mampir ke warung-warung di Kota Gorontalo, Toppers bisa menemukan kue khas Gorontalo satu ini. Sekilas makanan khas Gorontalo ini terlihat seperti Kue Combro.
Selain untuk sahur, makanan khas asal Gorontalo yang surah sulit ditemui ini juga bisa menjadi pendamping yang pas untuk minum teh disaat-saat santaimu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar